Dandim Tabalong Dukung Pencanangan Program Kampung Hortikultura Dalam Rangka Pengendalian Inflasi Pangan

    Dandim Tabalong Dukung Pencanangan Program Kampung Hortikultura Dalam Rangka Pengendalian Inflasi Pangan
    Dandim Tabalong Dukung Pencanangan Program Kampung Hortikultura Dalam Rangka Pengendalian Inflasi Pangan

    TABALONG-Komandam Kodim  1008/Tabalong Letkol Czi Catur Witanto SIP, M.Si., M.Tr(Han) dukung pencanangan program kampung hortikultura dan gerakan menanam bawang merah dan cabai sebagai upaya meningkatkan pengembangan kawasan Hortikultura dalam mewujudkan Kabupaten  Tabalong sebagai lumbung hortikultura. Bertempat di lahan kelompok Tani Jawa Utama Desa Catur Karya, RT 04, Kecamatan Haruai Kabupaten Tabalong. 

    Dalam rangka Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) acara pencanangan program kampung hortikultura dan gerakan menanam bawang merah dan cabai dipimpin langsung oleh Bupati Tabalong Dr. Drs. H. Anang Syakhfiani, M.Si bersama unsur Forkopimda Tabalong. Selasa (29/11). 

    Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalimantan Selatan Ir. H. Syamsir Rahman MS dalam sambutannya mengatakan sangat bangga dan tersentuh sebab Kabupaten Tabalong nantinya akan menjadi pintu gerbang IKN. 

    “Nantinya, sebagai pintu gerbang IKN tidak hanya pertanian tanaman pokok, namun sayur dan buah bisa dari Tabalong sehingga Kabupaten Tabalong terdepan dalam tanaman Hortikultura dan harapan kedepan sektor pertanian akan tetap bertahan” terang Syamsir Rahman. 

    Sementara itu, Bupati Tabalong Dr. Drs. H. Anang Syakhfiani mengatakan “Program pencanangan kampung hortikultura dan gerakan menanam bawang merah dan cabai dalam rangka mewujudkan Tabalong sebagai lumbung Hortikultura di Kalimantan Selatan dan pintu gerbang IKN serta mewujudkan ketahanan pangan di Kabupaten Tabalong” buka Bupati dalam sambutannya,  

    Lanjutnya, selain fokus pada penanaman, kita harus memperkuat basis ketahanan pangan di tahun berikutnya (2024), tidak hanya menanam tetapi juga bagaimana strategi penjualannya. 

    Ditemui usai rangkaian acara tersebut, Dandim 1008/Tabalong Letkol Czi Catur Witanto SIP, M.Si., M.Tr(Han) mengaku siap mendukung adanya pencanangan program hortikultura sebagai upaya mewujudkan Kabupaten Tabalong sebagai lumbung hortikultura. 

    “Pencanangan tersebut merupakan langkah yang serius bukan hanya menjadikan Kabupaten Tabalong sebagai lumbung hortikultura untuk IKN kedepan, juga sebagai bentuk pengendalian inflasi pangan” ucap Dandim. (Pendim1008).

    tabalong
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 1008/Tabalong Ikut Berpartisipasi...

    Artikel Berikutnya

    TNI-Polri Bersama Petugas Gabungan Apel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Resmikan Masjid Al-Jihan di Garut: Simbol Penguatan Nilai Keagamaan dan Sosial
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Lepas Keberangkatan Defile TNI AD Ke India
    Courtesy Call Dansatgas MTF XXVIII-P UNIFIL dan Athan RI Kairo Kepada Danlanal Mesir
    Polri Tetapkan PT AJP dan FH Sebagai Tersangka TPPU Judi Online, Sita Uang Rp 103,27 Miliar

    Ikuti Kami