Kodim 1008 Tabalong Menggelar Upacara Peringatan HUT TNI Ke-78 

    Kodim 1008 Tabalong Menggelar Upacara Peringatan HUT TNI Ke-78 
    Kodim 1008 Tabalong Menggelar Upacara Peringatan HUT TNI Ke-78 

    Tabalong. Memperingati Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia ke 78, Kodim 1008/Tabalong menggelar Upacara di Halaman Nanggala Makodim 1008 Tabalong. Kamis (05/10). 

    Upacara dipimpin Danramil 05 Kelua Mayor Inf Hartoto sebagai Inspektur Uapacara, Dan Unit Intel Letda Inf Ponidi sebagai Perwira Upacara, Pasi Pers Letda Inf Warnoto sebagai Komandan Upacara, dan diikuti seluruh anggota dan PNS Kodim 1008 Tabalong. 

    Dalam kesempatan ini Mayor Inf Hartoto membacakan amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.. 

    TNI telah hadir dan menjalankan amanah sebagai garda terdepan sekaligus benteng terakhir Negara Kesatuan Republik Indonesia selama 78 tahun. Berbagai ancaman, gangguan, hambatan,  dan tantangan terhadap kedaulatan negara, keutuhan wilayah, dan keselamatan segenap bangsa dan tumpah darah telah berhasil diatasi dengan baik. 

    Peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 TNI pada tahun 2023 ini, mengusung tema “TNI PATRIOT NKRI, PENGAWAL DEMOKRASI UNTUK INDONESIA MAJU”, yang mengandung makna, bahwa kekuatan TNI sebagai komponen utama pertahanan negara, berkomitmen untuk bersinergi dengan seluruh komponen bangsa lainnya dalam mengawal demokrasi untuk mewujudkan 
    Indonesia yang berdaulat, mandiri, maju dan sejahtera. 

    Lanjutnya, terdapat lima penekanan dari Panglima TNI yang berbunyi, tingkatkan terus keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME. Pegang teguh amanat Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI serta jaga terus kemanunggalan dan kepercayaan rakyat kepada TNI. Laksanakan komitmen netralitas TNI. Jalin komunikasi, kerjasama dan sinergitas dengan POLRI, kementerian/lembaga dan komponen bangsa yang lainnya demi tercapainya stabilitas keamanan nasional yang aman, damai dan sejuk. Dan terakhir, jaga nama baik TNI dimanapun berada..(pendim1008).

    tabalong-
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 1008 Tabalong Ziarah Nasional Ke Taman...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Upacara Bendera, Dandim Tabalong Bacakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Resmikan Masjid Al-Jihan di Garut: Simbol Penguatan Nilai Keagamaan dan Sosial
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Lepas Keberangkatan Defile TNI AD Ke India
    Courtesy Call Dansatgas MTF XXVIII-P UNIFIL dan Athan RI Kairo Kepada Danlanal Mesir
    Polri Tetapkan PT AJP dan FH Sebagai Tersangka TPPU Judi Online, Sita Uang Rp 103,27 Miliar

    Ikuti Kami